Kasus : Tugu di jalan Dipati Ukur (Monumen Perjuangan Rakyat Jawa Barat).
Menelaah : Keberadaan Monumen Perjuangan Rakyat Jawa Barat.
A. Mengidentifikasi dan menginventarisasi Kekuatan/KU (strength) dari Tugu:
a. Dibangun dengan fondasi yang kuat.
b. Arsitektur bangunan yang megah dan kokoh.
c. Menjadi bangunan bersejarah.
d. Di hormati oleh setiap rakyat Jawa Barat.
e. Lokasi nya sangat strategis.
B. Mengidentifikasi kelemahan dari Tugu/ monumen perjuangan Rakyat Jawa Barat:
- Bangunan yang sudah tua sehingga kurangnya pengunjung.
- Banyak para pedagang kaki lima yang berjualan di depan Tugu.
- Kurangnya pengunjung atau wisatawan yang berkunjung kesana.
- Sebagian tembok bangunan terlihat sudah retak –retak.
- Kurangnya pengawasan oleh pemerintah daerah dalam mempertahankan bangunan bersejarah.
C. Mengidentifikasi Peluang dari Tugu/monumen perjuangan Rakyat Jawa Barat:
a. Dijadikan tempat wisata bangunan bersejarah.
b. Menarik para sejarawan atau wisatawan untuk berkunjung kesana.
c. Menjadi Tugu perjuangan yang utama di provinsi Jawa Barat.
d. Dijadikan museum Perjuangan Rakyat Jawa Barat.
e. Dijadikan pusat pengembangan budaya daerah Jawa Barat.
D. Mengidentifikasi Ancaman dari Tugu/monumen perjuangan Rakyat Jawa Barat:
a. Terjadinya gempa bumi.
b. Tembok-tembok bangunan yang sudah retak-retak.
c. Tidak adanya kepedulian terhadap bangunan bersejarah sehingga nilai history nya jadi berkurang.
d. Dijadikannya tempat berjualan oleh para pedagang kaki lima.
Strategi Pemecahan Masalah
ü Strategi Peluang dan Kekuatan (PE-KU)
- Menarik para sejarawan atau wisatawan untuk berkunjung kesana karena arsitektur bangunan yang megah dan kokoh.
- Dijadikan museum Perjuangan Rakyat Jawa Barat karena lokasinya sangat strategis.
- Menjadi Tugu perjuangan yang utama di provinsi Jawa Barat karena bangunannya sangat dihormati oleh setiap rakyat Jawa Barat.
ü Strategi Peluang dan Kelemahan (PE-LEM)
- Untuk dijadikan tempat wisata bangunan bersejarah maka bangunan yang sudah tua itu perlu direnovasi kembali agar menarik para wisatawan.
- Untuk dijadikan museum Perjuangan Rakyat Jawa Barat maka para pedagang kaki lima harus di tertibkan agar tidak mengganggu terhadap monumen tresebut.
ü Strategi Ancaman dan Kekuatan (A-KU)
- Dibangun dengan fondasi yang kuat agar ketika terjadi gempa bumi bangunan tidak rusak parah.
- Karena tugu ini merupakan bangunan bersejarah maka tidak boleh ada yang berjualan di sekitar area tugu/monumen tersebut.
ü Strategi Ancaman dan Kelemahan (A-LEM)
- Sebagian tembok bangunan terlihat sudah retak-retak sehingga sangat rawan roboh ketika gempa bumi terjadi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar